Pengalaman Juara Design Spanduk

Gini-gini Saya pernah juara lho hehe…
Jadi ceritanya gini.. Waktu Saya masih kuliah dulu, ya dulu, sekarang udah gak… #Baper
Ada sebuah organisasi yang akan mengadakan acara keagamaan… apa yaa…? Saya lupa, isra’ mi’raj atau maulid nabi, salah satunyalah, jadi mereka mengadakan lomba design spanduk.
Biasanya kan kalau ada acara gitu diadakannya dalam sebuah aula yang besar, jadi dibagian dinding depan dihiasi dengan spanduk besar gitu. Nah spanduk itu yang dijadikan lomba. Gak tau kenapa, mungkin karena panitia terlalu sibuk mempersiapkan acara atau gak punya ide buat mendesain spanduk untuk acara mereka #hehehe, jadi mereka berinisiatif untuk menjadikannya lomba. Alhasil, spanduk yang dijadikan juara 1 akan dipilih lalu dicetak dan digunakan pada acara nanti.

Berhubung kegiatan lomba itu gak dipungut biaya alias gratis, jadi Saya ikut serta. Maklumlah, namanya juga mahasiswa, gak bisa jauh-jaug dari hal-hal yang berbau “gratis” :lol:. Sekalian Saya mau mencoba keterampilan Saya dalam mendesain. Toh kalahpun gak masalah, setidaknya Saya pernah merasakan deg degan nya ikut lomba.

Pas hari lombanya, Saya sangat grogi, karena ini kali pertamanya Saya ikut lomba desain. Disini Saya menggunakan Photoshop versi CS3, karena Photoshop terkenal dengan aplikasi yang paling banyak “memakan” RAM komputer, maka Saya gak pake Lappie pribadi Saya, Saya pakai komputer yang telah disediakan.
Pesarta yang ikut lumayan sih ya.. gak banyak dan gak juga sedikit. Kalau banyak mah bahaya,,, jadi banyak saingan Saya…
Disinilah otak desain Saya dituntut untuk sekreatif mungkin, dengan bekal ilmu yang Saya pelajari secara otodidak. Waktu yang disediakan kalau gak salah hanya 2 jam, jadi Saya harus bisa manfaatkan semaksimal mungkin. 2 jam itu sebentar lho, kecuali untuk mereka yang ahli dalam mendesain.

Setelah acara lomba tersebut, Saya pasrahkan aja. Setidaknya Saya udah usaha semaksimal mungkin.
Pemenang lombanya akan diumumkan pada hari acara tersebut. Dan singkat cerita, desain Saya dipilih sebagai juara 3 dalam perlombaan itu.

batopieblog-juara-desain-photoshop

Gileee…. deg degan banget, waktu nama Saya disebutkan, Saya jadi merinding brrr…
Terlebih lagi disuruh berdiri didepan peserta yang hadir dalam acara keagamaan itu untuk menerima piagam dan piala. Tau sendirikan Saya ini tipikal orang yang pendiam dan cendrung tertutup.
Disini Saya sangat bersyukur, kesempatan pertama Saya dalam lomba desain lumayan terkesan, dan ini membuat Saya semangat untuk terus belajar. Dengan modal semangat itu, Saya membangun blog tutorial Photoshop yang alhamdulillah sampai sekarang blog tersebut masih eksis 8-).

Inilah piala dan penghargaan yang Saya terima dari lomba spanduk tersebut. Sekaligus menjadikan modal Saya untuk terus bersemangat dan berkarya. Dulu, ketika Saya membangun blog Photoshop, blog tutorial Photoshop masih sedikit. Tapi sekarang udah banyak dan alhamdulillah blog Photoshop Saya masuk dalam halaman pertama gugel dalam beberapa keyword :-).

batopieblog-juara-desain-photoshop2

Nah, itulah singkat ceritanya ketika Saya mendapatkan piala dan piagam ini. Untuk kalian semua, Saya berharap dengan membaca artikel ini menjadi lebih bersemangat dalam mengasah bakat yang kita miliki.

Ingat ya..

Bakat itu bukan keahlian yang dibawa sejak lahir,

Tapi pilihan dan Fokus!

Happy Blogging

Iklan