Pria dan Rokok

“Bencong lu… masa cowok gak ngerokok..!!!”

Waktu Saya tinggal di Kalimantan, Bibi Saya sempat mengelola salon kecantikan. 6 dari 10 orang karyawannya adalah permpuan, sisinya bencong, dan mereka semua merokok.
Diskotik belakang rumah kami dulu juga banyak bencong, dan mereka semua merokok…
Bencong diterminal juga kebanyakan merokok.. Jadi perokok itu . . .

Pada artikel kali ini, Saya gak punya masalah dengan Bencong atau banci.. Dulu Saya juga punya banyak teman banci, dan mereka orangnya fun-fun aja.. Jika kita telusuri, berteman dengan mereka seru lho.. kita juga bisa tau kehidupan mereka. Ternyata mereka unik-unik, merskipun bagi kita itu aneh. Saya juga pernah pinjam wig mereka hehe… Saya banyak belajar dari mereka seperti belajar bahasa unik dari spesies mereka, unik lho.. hanya mereka saja yang ngerti..

“Eh nek, akika capcus dulu yaa . . .”

“Duuh . . . jangan dong chiin, jahara deh.. ntar eke dibegal gimana? akika bisa metong, chiiin…”

Kita sering menghina banci, padahal mereka memiliki kemampuan lebih dari kita…
Bukan berarti Saya mendukung keberadaan mereka, hanya saja Saya heran dengan ungkapan mereka yang mengatakan “menjadi banci itu bukan pilihan kami..” 😅

Pria dan Rokok

Saya punya temen waktu SMA Aliyah dulu, ketika jam istirahat tiba, dia kekantin trus merokok..
Saya tanya dong..

🤴 : “Bro, apa sih enaknya merokok?”
👤 : “Merokok itu obat ganteng, Man . . .”
🤴 : “Trus kamu merasa ganteng gitu?”
👤 : “Ya iya lah, merokok itu keren bro…”

Bagi Saya merokok itu gak ada keren-kerennya…

Pengamatan Saya gak sampai disitu.. Kembali Saya bertanya kepada orang yang berbeda:

🤴 : “Bang, apa sih positifnya merokok itu?”
👤 : “Dengan Rokok kita bisa dengan mudah akrab kepada orang yang baru kita kenal dengan berbagi rokok.”

Hmm . . . Oke, mungkin itu sedikit efek positif rokok menurut Saya..
Saya tau, merokok itu buruk, tapi setiap ketemu perokok pasti Saya tanya:

🤴 : “Bang, aku boleh merokok gak?”
👤 : “Emangnya kamu udah gede?”
🤴 : “Emangnya Saya gak boleh merokok?”
👤 : “Bukannya gitu man, merokok itu hanya untuk pria dewasa.”
🤴 : “Emang abang tau apa bedanya anak-anak dengan orang dewasa?”
👤 : “Kamu itu tau apa?”
🤴 : “Bang, orang dewasa itu tau mana baik dan mana buruk.”
🤴 : “Merokok itu baik atau buruk bang?”

Merokok Membunuhmu

Gak asing ya kita dengan kalimat peringatan diatas.. dengan kata lain, rokok adalah penyakit yang sengaja dibeli.. Ironi yaa . . .

Kalian perokok?
Maaf Saya bukan bermaksud menyinggung kalian, bukan juga mencoba untuk menghentikan kegiatan rutin tersebut. Apalah dayaku ini… Pemerintah aja udah berusaha memberitahu bahwa rokok itu tidak baik, mana mungkin artikel ini bisa membuat kalian berfikir ulang tentang itu…

Saya suka mengamati sesuatu, melihat, dan merasakan apa yang orang lain rasakan…
Jika hanya dilarang saja, menurut Saya itu tidak cukup..
Merokok? kenapa tidak . . .

Selama ini Saya berusaha membenteng diri untuk sama sekali tidak menjalin hubungan dengan rokok… Tapi semua orang merokok, lalu Saya berfikir, mengapa tidak…
Saya ambil sebatang rokok, lalu menyalakannya…
heii ternyata merokok itu gampang yaa . . .
Hisapan pertama Saya lakukan… dan batuk pun tak bisa ditahan lagi. . .
Hisapan pertama itu membuat Saya demam selama 3 tiga hari.. Lidah ini seperti mati rasa, nafsu makan hilang dan perut mual-mual… Saya berfikir, apa enaknya merokok… Mengapa semua orang menikmatinya…? Mengapa anak esde sekarang enjoy² aja…

Sempat berfikir, apakah Saya mengalami kelainan?
Beberapa tahun kemudian Saya ingin mencoba kembali, hasilnya tetap saja sama.. Otak Saya rusak karena asap rokok itu..
Kembali Saya berfikir, apakah Saya mengalami kelainan? Mengapa Saya gak bisa enjoy seperti mereka?

Deeeeerrrr . . . .
Seperti tersambar petir.. Seketika Saya istighfar, apa yang sebenarnya Saya lakukan . . .
Ini bukanlah kelainan, melainkan kelebihan yang diberikan oleh Allah kepada Saya.. Saya tidak ditakdirkan sebagai perokok…
Maafkan Hamba ya Allah, bukannya ingin mengotori tubuh yang Engkau titipkan ini… Hamba hanya ingin merasakan apa yang mereka rasakan…

Mari kita berfikir sejenak..
Jika merokok itu baik, mengapa dilarang?
Jika merokok membuat kita candu, trus apa baiknya?
Memang ada beberapa orang yang sama sekali tidak bisa lepas dari rokok. Asap rokok bagaikan oksegen bagi mereka.. Paru-paru mereka sudah akrab dengan asap rokok…

yaaah . . . Karena Saya ingin disetiap artikel ada nilai moralnya, maka Saya sampaikan…

Mari kita jauhi Rokok

Artikel macam apa ini.. maksa banget.. 😆
Maaf jika artikel ini terasa kaku hehe..
Punya pendapat lain tentang rokok?
Share di kolom komentar yaa . . . Siapa tau Saya dapat informasi baru dari kalian 🙂

 

👤 : “Permisi . . . Ada jual rokok gak?”
🤴 : “Maaf kami bukan pembunuh..!!!”

Happy Blogging..